PAKATTO- Kasdam XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Danny Budiyanto, S.E., M.Han., selaku Wakil Ketua memimpin Sidang Pantukhir penerimaan Calon Tamtama (Cata) Prajurit Karier (PK) TNI AD Reguler, Santri dan Lintas Agama Gelombang I TA 2022 yang diselenggarakan di Aula Sudirman Rindam XIV/Hasanuddin, Jl. Poros Malino Pakkatto Kab. Gowa. Selasa (26/04/2022).
Penerimaan Cata PK TNI AD Reguler, Santri dan Lintas Agama Gelombang I TA 2022 ini telah memasuki Sidang Pantukhir tingkat Sub Panitia Pusat (Panpus) Kodam XIV/Hasanuddin setelah mengikuti beberapa rangkaian seleksi yakni Administrasi, Kesehatan, Jasmani, Psikotes dan Litpers.
Aspers Kasad Mayjen TNI Darmono Susastro, S.I.P., dalam sambutannya yang dibacakan Kasdam XIV/Hasanuddin menyampaikan ucapan terima kasih kepada tim rik/uji tingkat sub panpus yang telah melaksanakan rangkaian kegiatan rik/uji tingkat sub panpus di tiap-tiap daerah dapat berjalan dengan baik.
"Kegiatan penyediaan prajurit TNI AD merupakan bagian dari pembinaan personel TNI AD yang pada hakekatnya merupakan suatu upaya meregenerasi prajurit TNI AD melalui kegiatan seleksi calon prajurit untuk mendapatkan prajurit TNI AD sesuai dengan kualitas dan kuantitas yang dibutuhkan organisasi TNI AD dalam rangka pelaksanaan tugas pokok TNI AD. Hal tersebut tentunya mempunyai peranan yang sangat penting terutama dalam rangka keberlangsungan organisasi TNI AD, " tuturnya.
"Sesuai kebijakan pimpinan Angkatan Darat pada penerimaan Cata PK TNI AD gelombang I tahun 2022, yaitu sumber reguler serta santri dan lintas agama, khusus untuk sumber santri dan lintas agama agar diprioritaskan kemampuan keagamaan yang dimiliki oleh calon prajurit sehingga dapat memperoleh calon prajurit yang memiliki kemampuan khusus dalam bidang keagamaan sesuai alokasi yang telah ditentukan dengan catatan aspek penilaian materi umum memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan, " sambungnya.
Di akhir sambutannya Aspers Kasad mengajak untuk meningkatkan fungsi pengawasan dan bersama-sama membangun TNI AD melalui rekrutmen prajurit TNI AD yang transparan obyektif dan akuntabel sehingga dapat memilih calon yang berkualitas.
"Secara pribadi saya mengajak kepada panitia untuk meningkatkan fungsi pengawasan selama kegiatan dan bersama-sama membangun TNI AD melalui rekrutmen prajurit TNI AD yang transparan obyektif dan akuntabel sehingga diperoleh kualitas SDM yang profesional, unggul demi kemajuan TNI AD di masa depan, " tandasnya.
Baca juga:
Kaidah Penulisan Profil Tokoh Publik
|
"Selaku panitia pusat saya sangat berharap agar kegiatan ini dimanfaatkan seoptimal mungkin untuk memilih calon yang berkualitas sehingga calon Tamtama yang terpilih benar-benar sesuai kriteria yang diharapkan, " tutupnya.
Untuk diketahui para peserta seleksi yang dinyatakan lulus dalam sidang ini, selanjutnya akan mengikuti pendidikan yang akan dilaksanakan di Rindam XIV/Hasanuddin pada tanggal 6 Mei 2022 mendatang.